Wonosobo, satumenitnews.com – 12 klub futsal mengikuti turnamen Praliga Futsal Piala Bupati Wonosobo dalam memperebutkan kasta Wonosobo Futsal League (WFL).
Turnamen yang diselenggarakan di lapangan Blueball Futsal kelurahan Kejiwan kecamatan kota Wonosobo tersebut diselenggarakan kolaborasi KNPI dengan Asosiasi Futsal Kabupaten (AFK) Wonosobo.
Secara simbolis pada pembukaan Bupati Wonosobo Afif Nurhidayat menyerahkan bola kepada wasit yang dilanjutkan menendang bola ke gawang.
Afif berharap dengan adanya even Piala Bupati dapat memupuk potensi para generasi muda dalam mengharumkan nama Wonosobo khususnya di olahraga.
“Saya berharap adanya turnamen seperti ini dengan menggunakan Pila Bupati dapat menggali potensi pemain-pemain muda yang nantinya mampu mengharumkan Wonosobo,” ujar Bupati.
Sementara itu Ketua DPD II KNPI Wonosobo mengungkapkan dari hasil seleksi administrasi tim yang lolos bertanding adalah 12 klub.
“Kami juga berharap lewat turnamen ini semangat sportifitas para pemain dan anak muda pada umumnya akan semakin kuat,” kata Tabah Setyo Pambudi.
Ia juga menjelaskan bahwa KNPI merupakan wadah dari Organisasi Masyarakat Kepemudaan (OKP) dan turnamen tersebut merupakan bentuk partisipasi pihaknya dalam membangun produktifitas pemuda Wonosobo.
Tak beda jauh Ketua AFK Wonosobo menyampaikan Praliga Futsal tersebut sebagai ajang mencari bakat pemain muda yang nantinya dapat mengharumkan nama Wonosobo.
“Di turnamen ini kita ambil 4 klub yang akan masuk ke kasta WFL,” jelas Ibet Wisnu Pradana. (Wiwid)