Wakil Ketua DPD PDIP Jawa Tengah Sofwan Dedy Dukung Pemkab Prioritaskan Keamanan Kawasan Wisata di Wonosobo

Listen to this article

Wonosobo, satumenitnews.com – Pemkab Wonosobo mengadakan pelatihan bagi pemandu wisata guna memprioritaskan rasa keamanan dan kenyamanan kepada para wisatawan yang berkunjung di kawasan Wonosobo.

Wakil Ketua DPD PDIP Jawa Tengah Sofwan Dedy mengapresiasi dan mendukung penuh langkah tersebut.

Menurutnya prioritas utama memang fasilitas keamanan dan kenyamanan wisatawan selain menikmati keindahan tempat wisata,mereka tidak merasa khawatir terhadap keselamatan dan kenyamanan di lokasi Wisata.

” Alhamdulillah, kami mendukung penuh Pemkab Wonosobo dalam mengambil kebijakan terkait kemajuan Wisata Wonosobo. Bahwa Keselamatan diri menjadi penting, apalagi saat kita mengunjungi tempat wisata bersama keluarga, maka faktor utama adalah tempat wisata yang paling aman dan nyaman,” ungkapnya.

” Pemandu Wisata memang harus dibekali memiliki pengetahuan keselamatan yang cukup, karena banyak juga wisata di Wonosobo yang menyediakan kolam renang, sehingga kita tidak merasa khawatir terhadap anak-anak yang bermain di tempat tersebut,” tambahnya.

Related posts

Patroli Dialogis Polres Wonosobo, Upaya Preventif yang Lebih dari Sekadar Ronda Malam

Wajah Baru Satlantas Temanggung, Duta Pelayanan Siap Sambut Masyarakat

Prediksi Cuaca Ekstrem: Longsor di Surengede Uji Kesiapsiagaan Warga Lereng

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Read More