Wonosobo, SatumenitNews – Berbagai cara inovatif dan kolaboratif kerja sama lintas sektor dengan Dinas Kesehatan, DPPPAKB ( Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana) setempat, Ketua Persit Kartika Chandra Kirana yang bertindak sebagai Ibu Asuh Anak Stunting, berupaya mengatasi permasalahan Stunting yang ada di Kabupaten Wonosobo. (13/11/2023)
Berdiri bahu membahu dengan Dinas Kesehatan, DPPPAKB setempat, Persit Kartika Chandra Kirana Cab XXVII Dim 0707/Wonosobo berperan aktif bekerja melawan Stunting, berusaha memberikan masa depan yang lebih baik bagi anak-anak Wonosobo.
Dan memahami betul bahwa perubahan dimulai dari edukasi. Karena itu, Ny Sovie Helmy tidak sungkan turun langsung ke lapangan seperti yang dilakukan hari ini di desa Jlamprang Kecamatan Leksono Kabupaten Wonosobo dalam rangka membantu Pemda mengatasi penanganan Stunting.
“Bukan hanya pengetahuan yang dibagikan, tetapi juga semangat, semoga itu menular dan membuat perubahan,” ujarnya.
Program ‘Sobo Hebat Sedulur Saklawase’ Wonosobo Hebat Atasi Stunting Sehari Dua Telur sebagai bentuk komitmen nyata dalam memerangi Stunting. Program ini dirancang untuk meningkatkan konsumsi protein dalam masyarakat sebagai salah satu cara untuk mencegah Stunting.