Jawa Tengah

Patroli Dialogis Tingkatkan Kehadiran Polisi Ditengah Masyarakat

By Pidres Wonosobo

November 03, 2025

Wonosobo, satumenitnews.com – Personel Satsamapta Polres Wonosobo melaksanakan patroli dialogis di beberapa lokasi strategis wilayah Kabupaten Wonosobo pada Minggu (2/11). Kegiatan ini tidak sekadar menjaga keamanan, melainkan juga membangun komunikasi langsung antara polisi dan masyarakat.

Patroli berlangsung di kawasan Alun-Alun Wonosobo, Taman Rekreasi Kalianget, Perumahan Madukoro Residence, hingga Perkampungan Madusari. Kegiatan ini menjadi langkah rutin Polres Wonosobo untuk meningkatkan keamanan di area publik yang ramai dikunjungi masyarakat.

Kasat Samapta Polres Wonosobo AKP Nuryawan Eko Ramdani mengatakan, patroli dialogis dilakukan untuk memperkuat jalinan kemitraan antara kepolisian dan warga. Ia menegaskan pentingnya kehadiran polisi di tengah masyarakat agar tercipta rasa aman bersama.

“Melalui patroli dialogis, kami ingin meningkatkan kehadiran polisi di tengah masyarakat dan membuka ruang komunikasi agar warga lebih aktif melaporkan setiap potensi gangguan keamanan,” ujar AKP Nuryawan di sela kegiatan.

Selain berdialog dengan warga, personel Satsamapta juga menyapa petugas parkir dan pengelola tempat wisata, mengingat area tersebut menjadi titik rawan tindak kejahatan ringan maupun pelanggaran tertib umum. Menurut AKP Nuryawan, patroli ini bukan semata rutinitas, tetapi langkah aktif untuk mendeteksi dini potensi gangguan kamtibmas.

Pengecekan juga dilakukan di area perumahan dan perkampungan. Personel memastikan tidak ada aktivitas mencurigakan atau gangguan terhadap ketertiban publik. Warga pun diajak berpartisipasi menjaga lingkungan dengan segera melapor bila menemukan hal yang mengancam keamanan.

Polres Wonosobo melalui Satsamapta berharap kegiatan patroli semacam ini mendorong masyarakat lebih peduli terhadap keamanan sekitar serta mempererat kerja sama antara warga dengan aparat kepolisian dalam menjaga Wonosobo tetap kondusif.