Wonosobo, satumenitnews.com – Dandim 0707/Wonosobo, Letkol Inf Helmy, bersama Ketua Persit Cabang XXVII, Ny. Sovy Helmy, memberikan contoh nyata kepedulian terhadap lingkungan. Keduanya memimpin langsung kegiatan pembersihan lokasi Fun Bike dalam rangka HUT TNI ke-79 yang baru saja selesai digelar. (29/9/2024)
“Kita harus membiasakan diri hidup bersih. Ini bukan hanya soal kebersihan lingkungan, tapi juga mencerminkan karakter kita sebagai manusia. Banyak manfaat yang kita dapatkan jika lingkungan kita bersih, salah satunya adalah kesehatan,” tegas Dandim Helmy.
Melalui aksi nyata ini, Dandim Helmy ingin menunjukkan kepada masyarakat bahwa TNI selalu peduli terhadap lingkungan dan siap menjadi contoh bagi masyarakat.
Aksi bersih-bersih ini menjadi penutup yang manis bagi acara Fun Bike HUT TNI ke-79. Selain merayakan HUT TNI, acara ini juga memberikan pesan positif tentang pentingnya menjaga kebersihan lingkungan dan membangun karakter yang baik.